Hari Ini Tak Ada Bangkai Anjing Untukmu
'Heningmu secantik hantu'
Perempuan itu tersipu
Malu-malu asu
'Salahkah?'
'Tidak. Cuma kecantikanmu terlalu kejam bagiku'
Daun randu jatuh
Bumi berpeluh
'Ah.. Bagaimana jika secangkir coklat? Ayolah, hari ini aku janji tak akan membahas tentang bangkai anjing maupun dunia yang semakin pesing'
Keduanya berangkat
Menuju barat
Kiblat.
***
Casablanca, 1 Januari 2010
*Foto: AP Photo/ Markus Schreiber
0 komentar:
Posting Komentar